DPD II Partai Golkar Boalemo Gelar Musda ke-5
GP Boalemo – DPD II Partai Golkar Kabupaten Boalemo gelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-5. Kegiatan yang berlangsug di Lapangan Pelti Boalemo tersebut, dihadiri oleh Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, Anggota DPR RI Ida Syaidah, Wakil Bupati Boalemo, serta Bupati Pohuwato, Jumat (24/7).
Turut hadir dalam kegiatan ini pula Ketua DPRD Boalemo, Ketua DPRD Pohuwato, Wakil Ketua DPRD Gorut, serta para pimpinan Partai Politik.
Dalam sambutanya, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Boalemo, Lahmudin Hambali memohonkan maaf kepada seluruh kader partai, karena dirinya belum bisa mengembalikan kejayaan Golkar seperti sedia kala di masa kepemimpinanya.
Dirinya merasa sadar bahwa banyak hal yang belum bisa dilakukan. Dimana, dimasa jabatan Rum Pagau sebagai Bupati maupun Ketua DPD II partai Golkar, beliau mengatarkan Partai Golkar dari tujuh kursi menuju delapan kursi.
“Setelah pak Rum, beliau menyatakan istirahat sebagai ketua partai dan menyerahkan kepada kami. Dan dimasa kepemimpinan Lahmudin Hambali, kami hanya mampu berusaha merebut empat kursi di DPRD. Hal ini karena Partai Golkar bukan penguasa di Kabupaten Boalemo.
“Kita berharap pada saat pak Darwis Moridu duduk sebagai Bupati dari jalur independent, beliau bisa masuk di Partai Golkar. Karena pada saat itu, ibu Rensi sebagai kader partai Golkar. Namun dalam perjalanan, beliau memilih bersaama PDIP, sehingga pada waktu itu, PDIP berhasil merebut tujuh kursi dari yang awalnya empat kursi. Sehingga Eka Putra Noho yang menjadi Ketua DPRD Kabupaten Boalemo,” sambungnya
Walaupun hanya empat kursi, lanjut Lahmudin, tidak menjadi alasan untuk Partai Golkar untuk mengawal pemerintah serta memberi masukan-masukan ke Pemda Boalemo demi memajukan pembangunan Kabupaten Boalemo.