Pemkab Boalemo Tandatangani Kerjasama Bersama Kejaksaan Negeri

GP Boalemo – Dalam rangka penanganan masalah hukum bidang perdata dan tata usaha negara, Pemerintah Kabupaten Boalemo jalin kerjasama dengan Kejaksaan Negeri Boalemo, Jumat (18/8/2023).
Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan kerjasama yang dilakukan oleh Pj. Bupati Boalemo, Dr. Sherman Moridu, S. Pd., MM dan Kajari Boalemo dj Aula Kejaksaan Negeri Boalemo.
Dalam sambutannya, Pj. Sherman menyampaikan bahwa selaku Pemerintah Daerah sangat menyambut baik perjanjian penandatangan kerjasama ini.
“Tentunya penandatangan perjanjian kerjasama ini sangat penting dalam kaitannya kita melaksanakan berbagai regulasi kebijakan terkait penyelenggaraan Pemerintahan,pembangunàn dan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Sherman.
Dirinya berharap, dengan ditandatangani kerjasama ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para Pimpinan OPD.
“Saya berharap kepada pimpinan OPD, semua ini harus dijabarkan setelah kita MOU dengan pihak kejaksaàn. Karena di masing – masing OPD apapun kegiatan program dalam APBD harus ada pendampingan dari kejaksaan Negeri Boalemo,” tukasnya.